}

JAGALAH ALLAH NISCAYA ALLAH AKAN MENJAGAMU


مَنْ حَفِظَ حُدُوْدَ اللهِ وَرَاعَى حُقُوْقَهُ حَفِظَهُ اللهُ ؛ فَإِنَّ الْجَزَاءَ مِنْ جِنْسِ الْعَمَلِ . وَحِفْظُ اللهِ لِلْعَبْدِ نَوْعَان ِ:

Siapa yang menjaga batasan-batasan Allah, perhatian dengan hak-hakNya maka Allah akan menjaganya, kerena sesungguhnya balasan sesuai perbuatan (yang dilakukan). *Penjagaan Allah terhadap hamba-Nya ada dua :*

أَحَدُهُمَا : حِفْظُهُ لَهُ فِي مَصَالِحِ دُنْيَاهُ ، كَحِفْظِهِ فِيْ بَدَنِهِ وَوَلِدِهِ وَأَهْلِهِ وَمَالِهِ , قَالَ اللهُ عَزَّ وَجَلَّ :

_Yang pertama :_

Penjagaan Allah terhadap hamba dalam kemashlahatan dunianya, seperti penjagaan Allah pada badannya, anaknya, keluarga dan hartanya. Allah berfirman :

 لَهُ مُعَقِّبَاتٌ مِنْ بَيْنِ يَدَيْهِ وَمِنْ خَلْفِهِ يَحْفَظُونَهُ مِنْ أَمْرِ اللَّهِ  - الرعد :11-

" Bagi manusia ada malaikat-malaikat yang selalu mengikutinya bergiliran, di muka dan di belakangnya, mereka menjaganya atas perintah Allah". [Ar Ra'd :11]

قَالَ ابْنُ عَبَّاسٍ رَضِيَ اللهُ عَنْهُمَا : " هُمُ الْمَلَائِكَةُ يَحْفَظُوْنَهُ بِأَمْرِ اللهِ ، فَإِذَا جَاءَ الْقَدَرُ خَلَّوا عَنْهُ "

Ibnu Abbas berkata -semoga Allah meridhoi keduanya- : " Mereka  adalah para malaikat yang menjaga hamba atas perintah Allah, jika datang ketentuan (Taqdir) Allah, maka mereka akan meninggalkannya.

وَقَالَ عَلِيُّ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ : " إِنَّ مَعَ كُلِّ رَجُلٍ مَلَكَيْنِ يَحْفَظَانِهِ مِمَّا لَمْ يُقَدَّرْ فَإِذَا جَاءَ الْقَدَرُ خَلَّيَا بَيْنَهُ وَبَيْنَهُ ، وَإِنَّ الْأَجَلَ جُنَّةٌ حَصَيْنَةٌ " .

Ali bin Abi Thalib -Semoga Allah meridhoinya- berkata : "Setiap orang ditemani dua malaikat, kedua malaikat tersebut menjaganya dari segala sesuatu yang tidak ditakdirkan padanya, jika datang apa yang Allah takdirkan, maka keduanya membiarkan ia dan apa yang ditakdirkan, dan sesungguhnya ajal merupakan perisai yang melindungi.

Berkata penerjemah

( Yang dimaksud dengan ajal adalah perisai yang menjaga bahwa selama seseorang belum datang ajalnya, maka dia akan senantiasa dijaga oleh dua malaikat dari hal-hal yang membahayakan yang tidak ditakdirkan untuknya).

وَالنَّوْعُ الثَّانِي مِنَ الْحِفْظِ وَهُوَ أَشْرَفُ النَّوْعَيْنِ : حِفْظُ اللهِ لِلْعَبْدِ فِي دِيْنِهِ وَإِيْمَانِهِ ؛ فَيَحْفَظَهُ فِي حَيَاتِهِ مِنَ الشُّبُهَاِت الْمُضِلَّةِ وَمِنَ الشَّهَوَاتِ الْمُحَرَّمَةِ ، وَيَحْفَظُ عَلَيْهِ دِيْنَهُ عِنْدَ مَوْتِهِ فَيَتَوَفَّاهُ عَلَى الإِيْمَانِ ،

_Yang kedua_

Jenis ini merupakan *penjagaan yang paling mulia,* *yaitu penjagaan Allah untuk hambanya dalam urusan agama dan keimanan, Allah menjaganya di kehidupan dunianya dari syubhat-syubhat yang menyesatkan dan syahwat-syahwat yang haram,* Allah menjaga agamanya disaat kematian, maka Allah mewafatkan dia diatas keimanan.

 وَمِنْ هَذَا الْقَبِيْلِ مَا ثَبَتَ فِي حَدِيْثِ ابْنِ مَسْعُوْدٍ أنَّ النبي صلى الله عليه وسلم كَانَ يَدْعُوْ :

Dan dari sisi ini telah tetap sebuah hadits dari Ibnu Mas'ud bahwa Nabi -Shallallahu'alaihi wa sallam- berdo'a :

 اللَّهُمَّ احْفَظْنِي بِالإِسْلاَمِ قَائِمًا ، وَاحْفَظْنِي بِالإِسْلاَمِ قَاعِدًا ،  وَاحْفَظْنِي بِالإِسْلاَمِ رَاقِدًا ، وَلاَ تُشْمِتْ بِي عَدُوًّا حَاسِدًا


" Ya Allah jagalah aku dengan Islam disaat aku berdiri, jagalah aku dengan Islam disaat aku duduk, jagalah aku dengan Islam disaat aku tertidur, dan janganlah engkau jadikan musuhku yang hasat bergembira disaat aku tertimpa musibah".

[dikeluarkan Al Hakim dalam kitab mustadraknya]

Diterjemahkan dari web resmi Syaikh Abdurrazzaq bin Abdul Muhsin Al 'Abbad
-Hafidzahumallah-

📝 Ustadz Nur Cholis Agus Santoso, M.Pd.I  حَفِظَهُ اللهُ تَعَالَى
Share:

Tidak ada komentar:

CLICK TV DAN RADIO DAKWAH

Murottal Al-Qur'an

Listen to Quran

Jadwal Sholat

jadwal-sholat

Translate

INSAN TV

POPULAR

Arsip Blog

Cari